Selamat Datang di Blog Creativepio | Mari Berbagi | Terimakasih Atas Kunjungannya....!!

Pujian Presiden Jerman Tentang Indonesia

Posted by Unknown Minggu, 30 September 2012 0 komentar


Presiden Jerman, Christian Wulff, memberikan pujian kepada negara Indonesia terkait semboyan Bhineka Tungga Ika yang menjadi dasar perdamaian hidup dalam keberagaman di Indonesia.

"Kami terkesan dengan motto Bhineka Tunggal Ika. Bagaimana sbuah negara demokrasi dengan suku dan agama yang berbeda hidup bersama dalam kebabasan berpendapat dan memilih agama," ungkap Christian dalam sambutannya di Istana Merdeka, hari ini (02/12).

Dengan semboyan ini, Wulff menambahkan bahwa Indonesia bisa menjadi teladan bagi negara-negara mayoritas Islam lainnya dalam menerapkan demokrasi.

"Mereka bisa melihat pertumbuhan ekonomi dan demokrasi, bagaimana agama Islam dan pertumbuhan ekonomi bisa sejalan," lanjutnya.

Kehadiran pemimpin negara Bavaria di Jakarta dimaksudkan sebagai bagian dari peringatan 60 tahun kerja sama Indonesia-Jerman.

Dalam kesempatan itu, Wulff juga mengakui bahwa kawasan Asia Tenggara, khususnya Indonesia kini menjadi kawasan yang penting. Apalagi Indonesia dinilai sangat baik dalam faktor ekonomi di tengah ancaman krisis di zona Eropa.

"Kita ketahui ekonomi yang baik itu bisa membantu masa depan," katanya.

"Indonesia menjadi contoh yang baik karena ekonomi Indonesia sangat terkonsodalidasi dan terus bersusaha hemat," ucapnya.

Untuk itu pemerintahnya berniat meningkatkan hubungan kedua negara. Baik dari sektor perdagangan, bisnis, kebudayaan, hingga pendidikan.

"Kami akan melakukan investasi misalnya dalam bidang energi terbarukan," katanya.

Untuk bidang pendidikan, pemerintah Jerman juga berjanji akan menyediakan 400 beasiswa baru bagi orang Indonesia yang ingin menimba ilmu di tanah mereka.

Kerja sama yang telah lama terjalin itu sendiri disambut dengan cukup optimis oleh pemerintah RI. Menko Perekonomian Hatta Rajasa bahkan menargetkan peningkatan volume perdagangan dengan Jerman sebanyak USD 12 miliar sebelum 2015 mendatang.


Sumber : http://www.memobee.com
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Pujian Presiden Jerman Tentang Indonesia
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://creativepio.blogspot.com/2012/09/pujian-presiden-jerman-tentang-indonesia.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Modified by info update - Panduan Blogging SEO. Original by Bamz | Copyright of Creativepio Lombok Island.